Panduan Makan & Minum untuk Kucing

makanan kucing

Berikut adalah panduan memberikan makanan dan minuman untuk kucing peliharaan Anda.

1. Makanan yang diberikan kepada kucing sebaiknya merupakan makanan yang khusus diperuntukkan untuk kucing, yang dapat diperoleh dari petshop atau membuat sendiri. Pemilihan makanan yang khusus ini penting agar tersedianya kecukupan nutrisi yang sangat dibutuhkan kucing.

2. Kucing dapat diberikan makanan berupa ikan ataupun daging. Pemberian daging (khususnya daging sapi) adalah penting untuk kesehatan kucing, terutama terhadap pertumbuhan bulu.

3. Bentuk makanan yang diberikan dapat dalam bentuk basah (kalengan) atau padat, dan dapat dilakukan variasi bentuk makanan. Bentuk makanan yang padat memiliki keuntungan lebih daripada bentuk makanan yang basah, karena lebih awet dan jika tidak habis termakan dapat dimakan kucing pada waktu yang berbeda (dalam satu hari tersebut).

4. Pemberian makanan anjing untuk kucing sebenarnya tidaklah baik, mengingat anjing dan kucing merupakan kelompok hewan yang berbeda. Kucing merupakan hewan yang benar-benar karnivora (pemakan daging), sedangkan anjing tidak. Dan di dalam makanan khusus anjing memiliki keterbatasan dari kandungan nutrisi yang sebenarnya sangat diperlukan oleh kucing.

5. Waktu pemberian makan haruslah ditentukan dengan baik, biasanya dilakukan dua sampai tiga kali dalam sehari. Pemberian makanan yang terlalu sering atau kebanyakan dapat menyebabkan kucing muntah.

6. Minuman diberikan dalam bentuk air putih (fresh water) yang telah matang. Minuman sebaiknya selalu ada dalam jumlah yang cukup dan selalu tersedia. (ed)

Artikel ini sudah dibaca: 22127 kali.

By Marissa

17 Comments

Sharing Time!

Related Posts

  • Perhatikan Hal Berikut Ini Saat Membeli Kucing

  • Kapan Kucing Harus Dimasukkan ke Dalam Kandang?

  • Perawatan Bulu dan Kulit Kucing

  • Cara Merawat Kucing Persia Untuk Pemula